EFEKTIVITAS PEMBERIAN SEDUHAN BUBUK KAYU MANIS (Cinnamomum zeylanicum C) TERHADAP MASALAH KEPERAWATAN KETIDAKSTABILAN KADAR GLUKOSA DARAH PADA PENDERITA DIABETES MELLITUS TIPE II
Kata Kunci:
Diabetes Mellitus Tipe II, hiperglikemia, kayu manis, ketidakstabilan kadar glukosa darahAbstrak
Latar belakang: Diabetes Mellitus (DM) tipe II merupakan penyakit gangguan metabolik ditandai dengan tingginya kadar glukosa darah (hiperglikemia) akibat gangguan insulin ditandai dengan polyuria, polydipsia, polyfagia, penurunan berat badan, lemah/letih, kesemutan, gatal/pruritus, pandangan kabur, gula darah puasa (GDP) > 126 mg/dL dan gula darah sewaktu (GDS) >200 mg/dL. Pemberian seduhan bubuk kayu manis dapat diberikan sebagai penatalaksanaan non farmakologis pada DM tipe II. Tujuan: Memberikan gambaran tingkat keefektifan seduhan bubuk kayu manis dalam menurunkan kadar glukosa darah pada penderita DM tipe II. Metode: Pendekatan yang digunakan adalah studi kasus menggunakan dua responden dengan GDP >126 mg/dL. Setiap responden diberikan bubuk kayu manis 3 kali sehari sebanyak 9 gram selama 3 hari. Kadar glukosa darah puasa diperiksa 1 kali sehari pada pagi hari. Hasil: Kedua responden mengalami penurunan kadar gula darah puasa, nilai GDP responden 1, 320 mg/dL menjadi 286 mg/dl dan responden 2, dari 294 mg/dL menjadi 264 mg/dL. Kesimpulan: Seduhan bubuk kayu manis efektif unruk menurunkan kadar glukosa darah pada penderita DM tipe II.Referensi
ADA. (2022). Standards of Medical Care in Diabetes-2022. The Journal of Clinical and Applied Research and Education. Diabetes Care, 45 (Suppliment 1), S1–S264. https://doi.org/10.2337/dc22-SREV
Aini, N., & Aridiana, L. M. (2020). Asuhan Keperawatan pada Sistem Endokrin dengan Pendekatan NANDA NIC NOC. Salemba Medika.
Awaluddin, Syarifah, A., & Aslina. (2021). Pengaruh Rebusan Kayu Manis Terhadap Kadar Gula Darah Pasien Diabetes Mellitus Tipe II. Ensiklopedia of Journal, 3(4), 135–140. https://jurnal.ensiklopediaku.org/ojs-2.4.8-3/index.php/ensiklopedia/article/view/816
Dafriani, P., Gusti, F. R., & Mardani, A. (2018). Effect of Cinnamomun Burmani Powder on Blood Glucose Levels in Patients With Diabetes Mellitus. Jurnal Kesehatan Medika Saintika, 9, 2. http://jurnal.syedzasaintika.ac.id/index.php/medika/article/view/205/pdf
Dinkes, P. J. (2019). Profil Kesehatan Provinsi Jateng Tahun 2019. Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah, 3511351(24), 61.
Kemenkes. (2018). Diabetes Fakta dan Angka. Info Datin, 161(5), 1058–1063.
Kemenkes. (2019). Hari Diabetes Sedunia Tahun 2018. Pusat Data Dan Informasi Kementrian Kesehatan RI, 1–8.
Kemenkes. (2020). Infodatin tetap produktif, cegah, dan atasi Diabetes Melitus 2020. In Pusat Data dan Informasi Kementrian Kesehatan RI (pp. 1–10). https://pusdatin.kemkes.go.id/resources/download/pusdatin/infodatin/Infodatin-2020-Diabetes-Melitus.pdf
Landani, A., & Kurniawaty, E. (2018). Pengaruh Pemberian Kayu Manis ( Cinnamomum cassia ) Terhadap Penurunan Gula Darah Pada Penderita Diabetes Melitus. Jurnal Agromedicine Unila, Volume 5 N, 1–5.
Maria, I. (2021). Asuhan Keperawatan Diabetes Mellitus dan Asuhan Keperawatan Stroke. Deepublish.
Nanda, O. D., Wiryanto, B., & Triyono, E. A. (2018). Hubungan Kepatuhan Minum Obat Anti Diabetik dengan Regulasi Kadar Gula Darah pada Pasien Perempuan Diabetes Mellitus. Amerta Nutrition, 2(4), 340. https://doi.org/10.20473/amnt.v2i4.2018.340-348
Novendy, N., Budi, E., Kurniadi, B. A., Chananta, T. J., Lontoh, S. O., & Tirtasari, S. (2020). Efektivitas Pemberian Kayu Manis Dalam Penurunan Kadar Gula Darah Setelah 2 Jam Pemberian. Jurnal Muara Sains, Teknologi, Kedokteran Dan Ilmu Kesehatan, 4(2), 433. https://doi.org/10.24912/jmstkik.v4i2.9029
Nursaadah, L. S. (2018). Efek Ekstrak Kayu Ular (Strychnos ligustrina) Terhadap Kadar Glukosa Darah Dan Berat Ginjal Pada Tikus Jantan Sprague dawley Yang Diinduksi Streptozotosin. Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.
Paris, N. S. R., Novarina Kasim, V. A., Sulistiani Basir, I., Rahim, N. K., Studi Ilmu Keperawatan, P., & Negeri Gorontalo, U. (2023). Hubungan Lama Menderita Dengan Kualitas Hidup Pada Pasien Diabetes Melitus. An Idea Nursing Journal ISSN, 2(01), 1.
PERKENI. (2021). Pedoman Pengelolaan dan Pencegahan Diabetes Mellitus Tipe 2 Dewasa di Indonesia 2021. In PB. Perkeni. https://pbperkeni.or.id/wp-content/uploads/2021/11/22-10-21-Website-Pedoman-Pengelolaan-dan-Pencegahan-DMT2-Ebook.pdf
Suriadi, dkk. (2013). The effect of cinnamon on glucose control in patients with type 2 diabetes mellitus in Pontianak, Indonesia. International Journal of Medicine and Medical Sciences Full Length Research Paper, 5(10), 434–437. https://doi.org/10.5897/IJMMS2013.0964
Tanti. (2019). Aplikasi Seduhan Bubuk Kayu Manis Terhadap Penurunan Kadar Glukosa Darah Pada Keluarga Ny. M Dengan Diabetes Mellitus Tipe 2. 1–64.